Atasi Ketombe dengan 5 Makser IniApakah anda pernah mengalami ketika anda menggaruk kepala, kemudian ada serpihan putih yang jatuh di bahu? Nah, tidak lain tidak bukan itu adalah ketombe. Ketombe bisa jadi merupakan mimpi buruk bagi orang yang mengalaminya. Mengapa? Karena dengan adanya ketombe maka masalah lain yang terjadi pada rambut akan bermunculan seperti halnya, rambut menjadi rontok, kusam, menyebabkan iritasi dan kemerahan pada kulit kepala. Bahkan beberapa orang yang mengalami ketombe cukup parah mungkin akan mengalami masalah sosial ataupun harga diri

Keadaan seperti itu janganlah anda diamkan, anda perlu kiat-kiat mencari cara untuk mengatasinya. Berbicara tentang cara untuk mengatasi ketombe pastinya banyak cara yang bisa dilakukan. Namun, yang menjadi masalahnya cara yang dilakukan kerap kali tidak cocok dan malah akan semakin memperparah kondisi rambut. Nah, untuk itu anda bisa mencoba cara mengatasi ketombe dengan cara alamiah yaitu dengan menggunakan masker yang terbuat dari bahan yang berasal dari alam. Masker alami ini bisa jadi merupakan pilihan yang tepat, karena tidak akan memberikan efek samping apapun pada rambut anda. Selain untuk mengatasi ketombe, masker ini juga sekaligus dapat mempercepat pertumbuhan rambut, membuat rambut menjadi halus dan akan tampak lebih berkilau.

Baca Juga:

Berikut ini merupakan beberapa masker yang dapat mengatasi ketombe pada rambut anda.

Masker telur

Masker telur merupakan salah satu masker terbaik untuk mengatasi berbagai masalah kecantikan, salah satunya yaitu untuk mengatasi masalah pada rambut seperti ketombe dan mempercepat pertumbuhan rambut.

Cara membuat masker telur ini yaitu, siapkan satu buah telur, lalu pisahkan antara putih telur dan kuning telurnya kemudian campurkan dengan minyak zaitun. Setelah itu, campuran tersebut kocok hingga rata sampai berubah bentuk menjadi pasta. Apikasikan masker tersebut pada seluruh rambut, diamkan selama 20 menit dan terakhir bilas rambut anda menggunakan air dan shampo ringan.

Masker kelapa dan minyak zaitun

Minyak kelapa merupakan sumber anti jamur yang baik, efektif dalam menghilangkan ketombe dan juga dapat mengatasi kulit kepala yang kering. Masker rambut yang terbuat dari minyak kelapa ini cocok digunakan pada semua jenis rambut, khususnya rambut keriting dan kering.

Cara membuatnya yaitu, siapkan minyak kelapa dan minyak zaitun. Kemudian campurkan kedua bahan tersebut dan aduk sampai rata. Setelah itu, aplikasikan pada rambut anda mulai dari akar hingga ujung rambut. Bungkus rambut anda menggunakan handuk atau topi rambut dan diamkan hingga satu jam. Kemudian bilas rambut anda menggunakan shampo herbal dan jangan lupa aplikasikan kondisioner.

Masker gandum

Untuk anda yang memiliki kulit kepala berketombe, berminyak serta sering mengalami iritasi, menggunkan masker gandum untuk mengatasinya merupakan pilihan yang sangat tepat. Pasalnya masker yang terbuat dari gandum ini dapat melindungi folikel rambut serta mampu mengurangi minyak yang berlebih.

Cara membuat masker ini yaitu, siapkan gandum, minyak almond dan susu. Kemudian campurkan semua bahan dan haluskan sampai menjadi pasta. Aplikasikan masker ini pada rambut anda. Setelah 20 menit bilas rambut anda menggunakan air hangat.

Masker kembang sepatu

Bunga sepatu merupakan salah satu sumber anti ketombe yang sangat baik. Selain itu bunga ini juga dapat membuat rambut anda menjadi lebih bervolume, sehingga terlihat lebih sehat.

Cara membuat masker kembang sepatu ini yaitu, pertama-tama anda siapkan kembang sepatu secukupnya dan rebus kembang sepatu ini ke dalam air. Setelah mendidih, diamkan hingga air menjadi hangat. Selanjutnya, haluskan kembang sepatu tersebut dengan campuran air yang digunakan untuk merebus hingga menjadi pasta, tambahkan gula dan sedikit minyak hangat.

Aplikasikan pasta ini pada rambut anda secara merata dengan diberikan pijatan lembut selama 45 menit. Terakhir anda bisa membilas rambut anda dengan air. Selain mengatasi ketombe, masker rambut ini juga dapat membuat rambut menjadi lebih lembut dan halus.

Masker madu, yogurt dan lemon

Masker rambut yang terbuat dari ketiga bahan ini dapat mengatasi dan mencegah timbulnya ketombe pada kulit kepala. Campuran ketiga bahan tersebut akan menjadi kombinasi yang sempurna.

Cara membuatnya yaitu, sipakan setengah cangkir yogurt, lalu tambahkan satu sendok makan madu dan jus lemon dan aduk hingga rata. Selanjutnya, aplikasikan masker rambut ini pada rambut anda, diamkan selama 15 menit. Bilas rambut anda untuk menyingkirkan bau dari masker tersebut.

Demikianlah beberapa masker yang bisa mengatasi ketombe. Selain bahannya mudah didapatkan, masker tersebut juga sangat mudah untuk anda buat dirumah. Selamat mencoba.

Loading...

Loading...