Cara Meratakan Warna Kulit Wajah dengan Mudah dan Alami - Warna kulit yang tidak merata tentu akan membuat tidak percaya diri. Kondisi kulit seperti ini disebabkan karena paparan matahari. Nah, anda bisa mengatasinya dengan mudah dan cepat menggunakan cara alami. Berikut ini beberapa cara alami dan mudah meratakan warna kulit wajah.
Cara Meratakan Warna Kulit Wajah dengan Mudah dan Alami
Tidak perlu melakukan perawatan mahal, meratakan warna kulit wajah juga bisa dilakukan dengan cara mudah dan alami seperti berikut ini.
Baca Juga:Aplikasikan Tabir Surya Setiap Anda Keluar Rumah
Saat keluar rumah anda harus mengaplikasikan tabir surya. Pasalnya, sinar matahari berbahaya untuk kulit sebab dapat merusak kulit. Selain itu, sinar matahari juga menjadi salah satu penyebab kenapa kulit menjadi belang. Oleh karena itu, untuk melindungi warna kulit wajah, pastikan anda memakai tabir surya setiap hari. Pastikan anda juga menggunakan produk dengan kandungan SPF 15++.
Agar dapat melindungi kulit dengan efektif sebenarnya anda perlu mengaplikasikan tabir surya minimal dengan kandungan SPF 30+. Walaupun cuaca sedang tidak terik, pastikan anda juga tetap menggunakan tabir surya.
Mengaplikasikan Pelembab
Mengaplikasikan pelembab sangat penting untuk meratakan warna kulit wajah. Anda bisa menggunakan pelembab sesuai dengan tipe kulit masing-masing. Anda dapat menggunakan pelembab yang mengandung SPF. Selain dapat membuat kulit menjadi lebih lembut, pelembab juga akan memberikan sedikit warna. Jika anda menggunakan produk yang salah, maka akan membuat kulit wajah terlihat tidak sehat.
Baca juga : Tips Mengatasi Kulit Kering di Bawah Mata
Melakukan Pengelupasan Pada Kulit Wajah
Pada kulit wajah terdapat penumpukan sel-sel kulit mati. Kondisi ini membuat kulit kering dan penampilan terlihat tua. Untuk memperbaiki warna kulit wajah, anda bisa mengangkat sel-sel kulit mati dengan melakukan eksfoliasi kulit. Berikut ini cara yang bisa anda lakukan.
- Melakukan eksfoliasi kulit bisa menggunakan bahan alami. Adapun bahan alami yang bisa anda jadikan pilihan yaitu gula dan madu. Selain itu, anda juga bisa menggunakan oatmeal dan madu.
- Selain bahan alami, anda juga bisa menggunakan produk khusus untuk eksfoliasi wajah.
Minum Cukup Air
Air mempunyai manfaat yang bagus untuk kulit. Air memiliki peran untuk membersihkan kulit dari dalam. Selain itu, air juga akan membantu mencegah masalah keriput. Apabila kulit anda terhidrasi dengan baik, maka kulit wajah anda kenyal dan sehat.
- Anda harus minum air sebanyak 2 liter dalam setiap harinya. Hindari mengonsumsi minuman alkohol atau minuman ringan dengan kandungan tinggi gula. Pasalnya, minuman ini akan memberikan efek negatif untuk kulit anda.
- Anda dapat memasukan irisan buah-buahan ke dalam air seperti lemon dan mentimun karena akan memberikan manfaat lebih untuk kulit.
Menggunakan Masker Alami
Meratakan warna kulit juga bisa dilakukan dengan menggunakan masker alami. Adapun masker alami yang bisa anda gunakan yaitu masker mentimun, masker madu dan gandum, serta lain sebagainya.
Itulah beberapa cara meratakan warna kulit wajah dengan alami. Dengan mencoba cara-cara di atas, warna kulit wajah anda akan kembali rata dan sehat. Semoga informasi yang kami berikan untuk anda bermanfaat.