Kulit kepala yang terasa gatal bisa jadi amat menjengkelkan.Selain itu, kulit kepala yang terasa gatal bisa menjadi penyebab berbagai masalah kulit kepala, untuk itulah segera mengatasi dan mencari solusinya adalah cara yang penting yang harus segera anda lakukan.
Kulit kepala yang terasa gatal mungkin terjadi ketika anda sedang duduk di kantor, kelas ataupun sebuah pertemuan bisnis, dan anda tidak dapat menghindarkan jari-jari anda dari rambut hingga ke kulit kepala akibat kulit kepala yang terasa begitu gatal tak tertahan.
Ada begitu banyak penyebab yang dapat memicu timbulnya rasa gatal pada kulit kepala. Diantaranya adalah kulit kepala yang kering, peradangan dan rambut yang kotor. Meski anda sering berkeramas atau bahkan hampir setiap hari berkeramas, namun debu dan polusi jalanan bahkan debu yang ada dikamar anda tidak bisa dipungkiri bisa saja mencemari rambut dan membuatnya menjadi kotor. Selain itu, kulit kepala yang lembap akibat produksi keringat dikulit kepala yang terus-menerus, dapat pula menimbulkan rasa gatal. Menjaga dan merawat kebersihan rambut tak cukup hanya dengan penggunaan shampo. Nah, berikut ini ada beberapa cara alami untuk mengatasi rasa gatal pada kulit kepala akibat rambut yang kotor.
Baca Juga:1. Rutin Mencuci Rambut
Penting sekali untuk selalu menjaga kebersihan rambut, hal ini juga berfungsi untuk mengurangi rasa gatal maupun menghindarkan rambut dari kerusakan, seperti halnya kerontokan rambut atau rambut bercabang. Selain itu rutin mencuci rambut dapat menghilangkan kotoran yang menjadi penyebab timbulnya rasa gatal dikepala. Hanya saja, jangan pernah tergiur menggunakan shampo hanya karena kemasannya cantik atau aromanya semerbak, namun kenakan shmpo dengan jenis yang cocok dengan kulit kepala anda. Hindari pula bergunta-ganti merk shampo.
2. Berikan Jeruk Nipis
Jeruk nipis sudah sejak dulu diyakini sebagai tanaman alami yang ampuh mengatasi berbagai keluhan rambut termasuk kulit kepala yang gatal. Cara menggunakannya, ambil beberapa buah jeruk nipis segar, kemudian peras dan ambil airnya. Gunakan campuran ini untuk membilas rambut anda, diamkan beberapa saat hingga jeruk nipis meresap pada kulit kepala kemudian bilas dengan air bersih. Manfaat jeruk nipis ini bukan saja dapat mengatasi kulit kepala yang gatal, namun juga akan membuat rambut anda menjadi lebih kuat an lebih berkilau.
3. Hindari Pemicu Alergi
Seringkali produk perawatan rambut yang digunakan seperti gel rambut ataupun produk perawatan lainnya memiliki kandungan zat kimia yang mungkin tidak cocok dengan kulit anda, jika produk ini dikenakan mungkin beberapa reaksi alergi seperti gatal, panas dan perih bisa anda rasakan, untuk itu sebaiknya selektiflah memilih produk perawatan rambut yang cocok dengan anda.
Demikan beberapa cara untuk mengatasi rasa gatal pada kulit kepala. Hindari menggaruk kulit kepala saat terasa gatal, sebab menggaruk kulit kepala akan membuat kutikula rambut menjadi rusak, selain itu hal ini dapat pula menyebabkan luka yang dapat menjadi infeksi.